12 Tips Mengemas Buntelan Baju ke Koper dengan Mudah
Mengunjungi tempat-tempat baru, melihat pemandangan baru dan merasakan pengalaman baru tentang makanan – di dalam negeri atau di luar negeri – adalah hal yang menyenangkan dan seru saat liburan. Namun, mengepak (memasukkan pakaian dan perlengkapan ke dalam koper dan bersiap-siap untuk meninggalkan rumah bisa cukup membuat tekanan pikiran). Membantu mengurangi tekanan, kami telah mengembangkan satu daftar untuk mengepak yang kami harap bisa berguna.
1. Perancang busana Diane von Furstenberg pernah berkata, “Ketika Anda dapat mengetahui jelas isi koper Anda, Anda telah mengetahui isi hidup Anda,” jadi pastikan Anda memilih koper yang tepat untuk perjalanan Anda. Ukuran sangat penting: terlalu besar dan koper Anda tidak muat ke bagasi taksi atau mobil sewaan; terlalu kecil dan Anda harus menduduki penutupnya untuk bisa menutup koper Anda!
2. Jika Anda terbang, catat jumlah tas yang Anda masukkan. Dalam kebanyakan kasus, satu buah koper untuk setiap orang. Beberapa maskapai penerbangan mematok harga untuk bagasi masuk.
3. Sempatkan waktu merencanakan apa yang ingin Anda lakukan saat liburan. Tempat mana saja yang akan Anda kunjungi – apakah ada aturan berpakaian (restoran, tempat ibadah, dll.)? lakukan beberapa riset tentang ramalan cuaca selama Anda tinggal.
4. Mulai proses mengepak dengan membuat daftar barang yang diperkirakan akan Anda butuhkan saat pergi.
5. Menata semua barang yang Anda rencanakan. Letakkan barang di lantai dan mulai masukkan ke koper. Ukuran tumpukan mungkin akan mengejutkan Anda! Apakah Anda benar-benar memiliki waktu membaca 4 buku dalam satu minggu? Apakah Anda harus membawa semua sepatu dalam satu koper? Kebanyakan orang berpergian dengan terlalu banyak barang bawaan dan tidak terpakai. Selalu bijaksanalah dengan hanya membawa apa yang Anda harap untuk kenakan. Ingat bahwa Anda bisa selalu membeli beberapa hal ketika Anda sampai di tujuan.
6. Tidak perlu untuk mengepak 14 pasang kaos kaki dan celana untuk liburan empat malam Anda atau membawa begitu banyak atasan karena Anda khawatir terkena noda jika Anda memiliki Vanish Oxi Action Bubuk.
7. Waktunya mengepak! Ada tiga teknik populer, melipat, menggulung dan membuntel atau membendel. Anda akan tahu bahwa jika Anda menggulung dan membuntel Anda akan bisa memasukkan lebih banyak barang ke dalam koper Anda. Jajarkan barang. Gulung barang-barang kecil seperti pakaian dalam, baju renang, atasan dan bawahan pendek dll menjadi buntelan dan buat dinding pakaian pada dasar koper. Anda akan mendapat permukaan datar untuk meletakkan semua barang termasuk baju, celana panjang dan jaket di atasnya. Kemudian letakkan barang yang Anda suka di atas tumpukan ini.
8. Barang-barang seperti alat kamar mandi harus dipak dengan kuat bersama di dalam kantong plastik dengan perekat untuk mencegah kebocoran.
9. Pakailah barang yang paling berat dan besar daripada mengepaknya!
10. Jika dua atau lebih orang yang bepergian, pisahkan barang di antara bagasi jadi ketika satu koper hilang, masing-masing orang masih punya baju ganti. Ditambah dengan tas jinjing harus berisi baju ganti serta alat mandi untuk berjaga-jaga jika koper hilang.
11. Pastikan seluruh koper terkunci.
12. Tempatkan semua dokumen perjalanan dalam tas tangan bersama dengan obat-obatan yang dibutuhkan.
Akhirnya – begitu Anda sampai di tempat tujuan Anda bisa mengurangi lipatan dengan menggantung barang-barang.
Dan jangan lupa menjalani Liburan yang Menyenangkan!